Pages

Diberdayakan oleh Blogger.

Jumat, 29 Mei 2015

PENGENALAN BAHASA PEMROGRAMAN C#

C# adalah bahasa pemrograman baru yang diciptakan oleh Microsoft yang dikembangkan dibawah kepemimpinan Anders Hejlsberg yang telah menciptakan berbagai macam bahasa pemrograman termasuk Borland Turbo C++ dan orland Delphi. Bahasa C# juga telah di standarisasi secara internasional oleh ECMA. Seperti halnya bahasa pemrograman yang lain, C# bisa digunakan untuk membangun berbagai macam jenis aplikasi, seperti aplikasi berbasis windows (desktop) dan aplikasi berbasis web serta aplikasi berbasis web services.

Feature dalam C#

Sebagai bahasa pemrograman baru C# banyak mengadopsi feature dari beberapa bahasa perogrmaan terkenal dan banyak komunitasnya tetapi yang paling dominan adalah Java adapun komposisinya adalah sebagai berikut 70% Java, 10% C++, 5% Visual Basic, 15% baru.

 Feature yang sama dengan JAVA
• Object-orientation (single inheritance)
• Interfaces
• Exceptions
• Threads
• Namespaces (like Packages)
• Strong typing
• Garbage Collection
• Reflection
• Dynamic loading Code

 Feature yang sama dengan C++

• (Operator) Overloading
• Pointer arithmetic in unsafe code
• Some syntactic details
• Reference and output parameters
• Objects on the stack (structs)
• Rectangular arrays
• Enumerations
• Unified type system
• goto
• Versioning
• Component-based programming
• Properties
•  Events
• Delegates
• Indexers
• Operator overloading
• foreach statements
• Boxing/unboxing
• Attributes

Penulisan Kode C#

Langkah-langkah penulisan kode C# :

1. Kode program diawali dengan mendeklarasikan nama Class atau namespace
2. Aplikasi dibuka dengan tanda “{“ dan pada akhir kode ditutup dengan tanda “}”.
3. Aplikasi C# dibangun oleh satu atau beberapa fungsi yang diletakan di dalam sebuah Class dengan ketentuan sebagai berikut.

· Nama suatu fungsi pada C# harus diawali dengan huruf, atau garis bawah “_” yang kemudian bisa diikuti oleh huruf, angka atau garis bawah.
· Pada bagian akhir nama fungsi digunakan tanda kurung buka dan kurung tutup “()”.
· Penamaan fungsi tidak boleh mengandung spasi. Awal dan akhir suatu fungsi di mulai dengan tanda “{“ dan diakhiri dengan tanda “}”.
· Penulisan komentar ( tulisan yang tidak di eksekusi) dapat dibuat sebagai berikut
· Komentar satu baris dengan menggunakan tanda “//”
· Komenter yang lebih dari satu baris dengan di awali tanda “/*” dan diakhiri oleh “*/”
 Contoh program yang paling sederhana untuk file Hallo.cs class HelloWorld
 {
// Bagian utama program C# à ini adalah contoh komentar 1 baris
public static void Main()
{
System.Console.WriteLine(“Hello, World”);
}
/* ini cantoh komentar
lebih dari satu baris */
}

Escape Sequences


Escape Sequences adalah karakter-karakter khusus yang tidak akan itampilkan. Contohnya, ada karakter yang digunakan sebagai tanda akhir dari suatu baris yang memerintahkan program untuk melanjutkan ke baris berikutnya. Cara penulisannya diawali dengan tanda \ diikuti dengan karakter khusus (dalam contoh ini adalah “n”) sehingga penulisannya menjadi \n.

KAMPUS GOOGLE DI KOREA SELATAN, PERTAMA DI ASIA

Seoul ibu kota Korea Selatan telah dijadikan tempat pertama pilihan google dirikan kampus di Asia . Tujuan berdirinya kampus tersebut adalah untuk memajukan industri startup lokal di negara tersebut.Google berharap proyek baru itu akan membuka akses bagi program dan aplikasi teknologi tinggi baru buatan korea ke pasar dunia, serta akses bagi google ke pasar korea.
Berlokasi di sebuah gedung kantor di wilayah Gangnam yang trendi, para wirausahawan Internet di Korea berkreasi di ruang terbuka seluas 2.000 meter persegi.  Tujuan kami dengan Kampus Seoul adalah utuk menciptakan ruang dimana perusahaan dapat berkembang”, kata Mary Grove, Direktur Kewirausahaan Global, di blog resmi Google. “Dimana mereka bisa merasa seperti di rumah dengan komunitas lokal, namun punya semua yang mereka butuhkan untuk membangun perusahaan global. Kampus ini adalah tambahan baru bagi pandangan berbagai macam perusahaan pemula di distrik Gangnam yang telah menartk developer apps, pengusaha dan investor.Dalam 2 tahun terakhir, tempat-tempat seperti D.Camp dan Maru 180 yang dipergunakan untuk perusahaan pemula juga.

Kampus Google berdiri di lahan seluas 2.000 meter persegi sejak 9 bulan lalu di distrik elit Gangnam. Wilayah ini merupakan kompleks bisnis utama yang menjadi markas dari grup usaha terbesar Korea Selatan, Samsung. Wilayah ini juga menarik modal usaha dari Jepang dan Silicon Valley, AS yang ingin menanamkan modalnya di perusahaan yang berkembang.

Source Picture : www.jagatreview.com


Hampir setiap hari, sebuah konferensi diantara perusahaan pemula di bidang teknologi bertempat di Gangnam.Peresmian Kampus Google sendiri dihadiri langsung oleh Presiden Korsel, Park Geun-Hye. Kampus Gogle yang berdiri di Seoul bukanlah satu-satunya kampus Google di luar Amerika Serikat.
Mereka telah membuka kampus pertamanya di London pada tahun 2012 dan Tel Aviv.
Di kampus tersebut telah memiliki lebih dari 40.000 anggota serta startup yang bergabung telah menciptakan 1.800 lapangan kerja baru dan mampu meningkatkan pendanaan investasi US$ 110 juta lebih.
Presiden Park Geun-Hye hadir dalam pembukaan kampus di Seoul itu. Tahun 2013, pemerintahannya menganggarkan tiga miliar dollar untuk membantu perusahaan-perusahaan teknologi baru untuk tumbuh dan bersaing di pasar global.
Google memilih Seoul sebagai lokasi pertamanya di Asia karena kota itu memiliki sambungan Internet yang cepat, banyak insinyur berpendidikan tinggi dan salah satu persentase tertinggi pengguna ponsel canggih di dunia.

Dua pria berbincang-bincang di pintu masuk kampus Google yang baru di distrik Gangnam, Seoul (8/5).

Presiden Park Geun-Hye hadir dalam pembukaan kampus di Seoul itu. Tahun 2013, pemerintahannya menganggarkan tiga miliar dollar untuk membantu perusahaan-perusahaan teknologi baru untuk tumbuh dan bersaing di pasar global. Google memilih Seoul sebagai lokasi pertamanya di Asia karena kota itu memiliki sambungan Internet yang cepat, banyak insinyur berpendidikan tinggi dan salah satu persentase tertinggi pengguna ponsel canggih di dunia.


Sumber : http://www.voaindonesia.com/content/google-buka-kampus-asia-pertama-di-seoul/2760268.html
                 http://www.teknoologia.com/tekno-news/2015/05/10/seoul-tempat-pertama-pilihan-google-dirikan-kampus-di-asia-92140/

Minggu, 10 Mei 2015

Batu Akik Cincin Perak, Tren Suvenir Baru dari Yogyakarta


Batu Akik Cincin Perak, Tren Suvenir Baru dari Yogyakarta

Daerah Kotagede di Yogyakarta sudah terkenal sebagai sentra perak sejak dulu. Seiring dengan populernya tren batu akik, tidak sedikit para pengrajin perak yang menerima pesanan pembuatan cincin batu akik berbahan perak.

Jika dahulu kebanyakan pengrajin perak Kotagede lebih fokus membuat tea set berbahan perak, kini trendnya mulai berubah ke jasa pembuatan cincin batu akik berbahan perak. Ketimbang cincin berbahan kuningan, cincin atu akik berbahan perak memang nampak lebih indah.

"Sekarang ini ikatnya batu akik itu sedang populer, saya sudah tutup pesanan sampai dua bulan ke depan gara-gara banyak yang sudah memesan," ujar pemilik Toko Perak Priyo Salim saat diwawancarai detikTravel di bengkel kerjanya, Kotagede, Yogyakarta, Sabtu (9/5/2015).

Berhubung tingginya harga bahan baku perak di Indonesia, kini Priyo sudah jarang menerima pesanan tea set, melainkan perhiasan perak dan cincin batu akik berbahan perak. Penjualan perak dari kedua hal itulah yang membuat usahanya tetap berjalan hingga sekarang.

"Untuk harga pembuatan cincin akik dari perak, harganya berkisar dari Rp 400 ribu-700 ribu," ujar Priyo.

Harga dan lama pembuatan cincin batu akik berbahan perak tentu disesuaikan dengan model dan tingkat kerumitan yang diinginkan. Semakin banyak detil, lama pembuatannya juga bisa memakan waktu hingga satu minggu. Pak Priyo pun memiliki sebuah bengkel perak dan sebuah toko di lokasi terpisah.

Apabila Anda menggemari batu akik dan sedang di Yogyakarta, coba saja mampir ke daerah Kotagede. Selain Toko Perak Priyo yang terletak di Jl Kemasan No 50 Kebohan dan bengkelnya di Kebohan KG 3/547 Kotagede, terdapat juga berbagai toko pengrajin perak lainnya.

Jadi selain menikmati nikmatnya gudeg di Yogyakarta, Anda juga bisa menyalurkan hobi dan kecintaan pada batu akik. Yogyakarta memang istimewa. 

Sumber : http://travel.detik.com/read/2015/05/10/124311/2910963/1519/batu-akik-cincin-perak-tren-suvenir-baru-dari-yogyakarta


Minggu, 03 Mei 2015

Review Film "SEBELAH"



"SEBELAH"

Indiemovie ‘Sebelah’ merupakan film indie yang  bernuansa romantis di awal cerita. Namun, cerita pada akhir film pendek karya pria yang memiliki julukan ‘Jelmaan BJ Habibie’ ini, berubah menjadi nuansa thriller dengan alur cerita yang tidak mudah ditebak dan bikin penasaran. ‘Sebelah’ yang meraih penghargaan Best Movies di ajang LA Lights Indimovie 2012 dalam kategori ‘Bikin Film Bareng Artis.’


Film berdurasi sekitar 14 menit ini disutradarai oleh aktor Indonesia reza rahadian. Ternyata selain jago akting, Reza juga jago jadi sutradara. Film pendek ini adalah best movie di ajang LA Lights Indie Movie 2012 kategori Bikin Film Bareng Artis   (BFBA).


Sinopsis :

Cerita diawali di sebuah apartment, terdapat penghuni yang baru saja pindah. Ia bernama Delia. Delia dan kekasihnya menghuni kamar 210. Di sebelah kamar Delia ada Fred, penghuni yang telah sekian lama tinggal di apartment kamar 209. Hari pertama Delia pindah ia berkenalan dengan Fred sebagai pendatang baru. Di hari kedua, saat Fred dan Delia tidak sengaja bertemu di tempat pembuangan sampah, Fred melihat terdapat bekas luka cakaran di tangan Delia, namun Delia hanya menjawab bahwa cakaran itu hasil dari kucing yang ia pelihara. Hari selanjutnya, Fred mendengar bunyi piring pecah dari kamar Delia. Fred pun sangat khawatir, ia mulai berpikir kalau pacar Delia berlaku kasar kepadanya. Kemudian hari selanjutnya, Fred mendengar teriakan Delia yang sangat kencang dari kamarnya. Fred tidak tahan lagi, ia pun mendobrak kamar Delia, dan menemukan pacar Delia yang tertusuk pisau di leher sedang mencekik Delia. Fred langsung meninju pacar Delia hingga meninggal. Hari selanjutnya, Delia dan Fred kemudian berpacaran. Mereka melalui hidup bersama. Tidak lama, apartment mereka kedatangan penghuni baru lagi. Seorang pria. Saat Fred turun ke bawah apartmen, secara tidak sengaja ia menemukan kekasihnya itu sedang berbincang dengan pria penghuni baru di tempat pembuangan sampah, dimana saat itu tangan Della terdapat bekas luka cakaran kucing lagi, dan pria penghuni baru itu menanyakan hal yang sama persis apa yang ditanyakan oleh Fred saat hari kedua ia bertemu dengan Delia di tempat yang sama, dan ternyata Delia memberi jawaban yang sama, yakni cakaran itu hasil dari kucing yang ia pelihara.

Menurut saya reza berhasil mengemas film ini dengan baik, wajar kalau jadi best movie. Akting dari pemainnya juga oke. Alur film yang gak ketebak kayak gini yang sangat menarik perhatian saya. ini link film nya : https://www.youtube.com/watch?v=qBaFBbU9FQ4